Selasa, 10 April 2018

Roma Percaya Keajaiban dan Menciptakannya




Berita Terkini  - AS Roma menjamu Barcelona di Stadio Olimpico pada leg kedua babak perempat final Liga Champions 2017/18, Rabu (11/4). Kalah 1-4 di Camp Nou pada leg pertama, Roma butuh keajaiban untuk bisa lolos ke semifinal.

Roma mendapatkan keajaiban tersebut, atau lebih tepatnya menciptakannya. Keajaiban itu tercipta karena mereka percaya mereka mampu melakukannya.

Roma menang 3-0 lewat opener Edin Dzeko menit 6, penalti Daniele De Rossi menit 58 dan gol penentu Kostas Manolas menit 82. Roma lolos dengan keunggulan gol tandang dalam agregat 4-4.
"Kami semua benar-benar percaya mampu melakukannya," kata pelatih Roma Eusebio Di Francesco seperti dilansir situs resmi klub. "Para pemain pantas merayakannya."

"Saya memberi selamat kepada mereka satu per satu di ruang ganti. Namun saya juga bilang pada mereka kalau mulai besok fokusnya hanya tentang derby (melawan Lazio di Serie A - red)."

"Bagusnya, tim ini selalu melihat ke depan, bukan ke belakang. Kami telah meraih sebuah prestasi luar biasa dan kami akan menikmatinya, tapi kami harus terus melangkah dan mengincar lebih tinggi lagi," imbuh Di Francesco.



Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Sample Text

Copyright © Dark News~ | Powered by Blogger Design by ronangelo | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com